-->

Cara Menjadi Midlaner yang Baik di Arena of Valor

Heero yang cocok di midlane

Belajar dasar-dasar cara bermain di Mid Lane Arena of Valor. Midlane salah satu dari 5 Role yang ada di aov.

Midlaner adalah Role yang bertugas di tengah tengah map.Midlane memiliki akses terbaik ke semua jalur lain, menjadikannya tempat yang ideal untuk seseorang yang suka ganking untuk mendukung rekan tim mereka.



Hero Apa Yang Cocok Untuk bertugas di Midlane?


Hero yang bisa membersihkan creep dengan cepat sangat cocok untuk berada di midlane, agar bisa membantu teman di lane lain.

hero Mage & Archer adalah hero yang paling direkomendasikan.

Nah dari banyak Hero di Arena of Valor, ada empat pahlawan yang direkomendasikan untuk menempati mid lane di Arena of Valor.


1. Raz

Raz midlaner AOV

Sejak kehadirannya, Raz adalah pilihan yang baik untuk mengisi midlane di Arena of Valor.Kemampuannya memberi damage tinggi dari jarak jauh tanpa menggunakan Mana menjadi salah satu kelebihannya. 

Kemampuan dash yang dimiliki mampu membuat dia lolos dari ganking lawan.Kerusakan tinggi, kelincahan, tanpa penggunaan Mana, tiga kombinasi membuat pilihan yang tepat mengisi Raz midlane.

2. Lauriel

Lauiriel AOV

Selain itu, ada juga yang sudah mengisi Lauriel midlane di Arena of Valor sejak kehadirannya di season 2. Kemampuan untuk menyelesaikan creep dengan cepat, magic damage tinggi, dan Mana siphon yang dapat mengisi HP dengan cepat membuat Lauriel yang kuat bertahan hidup di midlane.

Dia juga memiliki kemampuan untuk berlari cepat untuk menyerang atau bertahan.Ultimate dari Lauriel memungkinkannya untuk melawan tiga orang sekaligus bahkan ketika Anda di-gank oleh lawan!

3. Joker

Joker AOV

Musuh abadi Batman ternyata menjadi pilihan Archer ideal di Arena of Valor.
Kemampuan untuk memberikan serangan damage yang tinggi dan roket mampu membersihkan creep lane dengan sangat cepat. 

Joker juga memiliki kemampuan untuk melarikan diri dari efek skill CC serta kebal terhadap serangan fisik/Physical Damage dan Ultimate yang mampu mengunci lawan dan membunuhnya(Instant Kill) dengan combo.

4. Chaugnar

Chaugnar AOV

Hero yang juga sering dijuluki si gajah ini masih merupakan pilihan ideal untuk mengisi midlane. Meski mengalami nerf dalam hal damage, Chaugnar masih memiliki resistensi yang cukup kuat. 

Damage itu masih cukup cepat untuk membersihkan creep dengan cepat. Selain untuk diri sendiri, Chaugnar masih seorang hero yang sangat berguna ketika pertempuran tim dengan efek kebal dari skill CC lawan di area yang cukup luas.

Setelah mengetahui hero apa saja yang cocok untuk midlane sekarang kamu harus tau bagaimana tahap tahap bermain menjadi midlaner dari Early game-Late game.

Early Game


Jaga jarak posisi kamu untuk tidak mudah digang oleh jungler musuh. Jangan terpancing untuk ngepush tower di awal, karena sangat rawan di sergap jungler musuh, 

kecuali kamu yakin bisa kabur.

Setelah membersihkan Creep, Pergi ke lane abysall/DS lane untuk membantu teman kalian menyergap musuh.

Kalau musuh mainnya aman dan berlindung bawah tower mereka, tidak banyak yang harus dilakukan. Tapi kalau kamu berhasil ngegang musuh diawal akan memberikan tim kamu keuntungan.
Jangan lupa untuk kembali ke lane kamu ketika creep kambali muncul.

Ketika tim kamu menyerang Abyssal dragon, kamu harus membersihkan creep lane terlebih dahulu sebelum membantunya.Agar tidak memberikan lawan kesempatan untuk ngepush tower tim kamu.

Mid Game


Mid game biasanya dimulai setelah tower lapis pertama satu persatu mulai hancur.

Mage


Sangat penting bagi hero magr untuk tetap bersama dengan tim dan menyergap lawan. 
Hero Mage biasanya mempunyai skill CC dan Area. Skill ini akan lebih mudah kena ketika musuh tidak sadar posisi kamu, maksudnya kamu lebih baik bersembunyi dalam semak sebelum menyerang/melakukan trap pada musuh, ini akan lebih efektif.

Archer


Archer memiliki damage yang besar untuk membunuh satu persatu lawan, jadi kamu wajib ikut dalam pertarungan tim untuk memberikan damage pada musuh, cari posisi dibalik tank/observer tim kamu.

Archer memiliki HP yang sedikit dan sangat mudah untuk dibunuh oleh para assasin, jadi janganlah melakukan gerakan hal hal yang tidak perlu.
Hindari berkeliaran sendirian terlalu lama kalau kamu tidak tahu posisi lawan.

Late Game.


Memenangkan pertarungan tim adalah permainan akhir yang jauh lebih penting, jadi tetaplah bersama tim kamu. Selalu memperhatikan creep lawan di lane kosong, cepat bersihkan creep di lane. Tidak ada alasan untuk berkeliaran sendirian di late game.